Ini Dia, 20 Pemain Futsal Kabupaten Bekasi Lolos Seleksi Porda Jabar 2018

Tengah Berpose: Tim Fu‎tsal hasil seleksi Porda Jabar 2018 sedang berpose usai seleksi pemain.

TAMBUN SELATAN – Asosiasi Futsal Kabupaten Bekasi (AFKB), rampungkan seleksi pemain futsal Kabupaten Bekasi untuk berlaga pada Porda Jabar 2018, Bogor.‎ 20 bibit muda terjaring dalam seleksi ketat yang digelar di GOR Tambun.‎

“20 pemain tersebut  berasal dari hasil seleksi dan peserta liga futsal Kabupaten Bekasi. Syarat utama pemain wajib berdomisili di Kabupaten Bekasi. Harus orang Kabupaten Bekasi yang punya kemampuan dan pengalaman untuk modal masuk tim Porda kitaabupaten bekasi,” ujar Ketua AFKB, Robi ‎Murdani.

Nama-nama pemain hasil seleksi AFKB untuk Porda Jabar 2018 di Bogor.‎

Selain itu, lanjut Robi, mereka harus terus ikut kegiatan liga futsal Kabupaten Bekasi. Tujuannya, untuk memudahkan pihaknya dalam mematau perkembangan atlet‎. “Rata-rata tim Porda kita berasal dari tim yang ikut liga futsal Kabupaten Bekasi. Yaitu, Kapten Bekasi yang menjuarai liga futsal Kabupaten bekasi katagori umum dan tim futsal Badut Liar yang kemarin jadi juara 1 liga futsal Kabupaten Bekasi katagori U-20,” jelasnya.

Ditanya target, pihaknya optimis mampu berbicara banyak pada perhelatan Porda Jabar mendatang. “Target kita tentu tembus juara Porda besok di Bogor,” tandasnya.(ONE)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*