JAKARTA SELATAN – Puluhan anggota LSM Trinusa kembali sambangi Kantor Bareskrim Polri di Jakarta Selatan pada Selasa 26 November 2024. Mereka mendesak penyidik segera periksa Ketua Kormi Kota Bekasi atas dugaan penggunaan identitas palsu.
“Kami mendesak Mabes Polri segera periksa Ketua Kormi Kota Bekasi yang sekarang menjabat,” kata kordinator Aksi, Maksun atau yang disapa Mandor Baya, Selasa (26/11/2024).
Maksun mengaku, dirinya sudah sempat diperiksa oleh penyidik atas dugaan pemalsuan identitas. Makanya, secara aturan pemeriksaan selanjutnya ditujukan ke terlapor.
“Ketua Kormi ini diduga punya dua nama, Wiwik dan Dwi, tapi satu orang, makanya kita laporkan,” katanya.
Soal laporan atas dugaan pemalsuan data Istri Tri Adhianto itu, kata Mandor Baya, sudah dilengkapi. Seperti bukti screenshoot kepengurusan Kormi Kota Bekasi atas nama Ketua Wiwiek Hargono.
Hanya saja, ketika isu laporan dugaan pemalsuan data itu mencuat, papar Mandor Baya, struktur kepengurusannya sudah berubah menjadi Dwi Setyowati.
“Padahal, sebelumnya nama Ketua Kormi atas nama Wiwiek Hargono,” katanya.
Untuk itu, Mandor Baya berharap, pihak penyidik segera melakukan pemeriksaan agar semua kasus dugaan pemalsuan data bisa terungkap.
“Segera diperiksa, agar semua masalahnya menjadi terbuka,” ujarnya.(RED)
Leave a Reply