Tauladani Sifat Nabi, Forsilabb Gelar Maulid Nabi

Pengurus dan anggota Forsilabb bersama tokoh Jawara Bekasi, Damin Sada.

BEKASI UTARA – Forum Silahturahmi Betawi Bekasi (Forsilabb) mengadakan acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1439 Hijriah. Acara yang merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap setahun sekali, sebagai bentuk kecintaan terhadap Nabi Besar Muhammad SAW.

Ketua Umum Forsilabb, Abdul Haris mengatakan, kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang terus dilaksanakan sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah SWT yang telah mengutus nabi untuk membawa risalah dan mengajak kepada yang ma’ruf dan mencegah kemungkaran.

“Dari kegiatan ini diharapkan kepada seluruh peserta dapat menauladani sifat dan karakteristik nabi akhir zaman tersebut, serta menyebarluaskan ajaran Islam sebagai agama rahmatalilalamin, Forsilab berusaha hadir di tengah – tengah masyarakat agar menjadi tolak ukur, efektivitas dan eksentisitasnya bisa bermanfaat buat anggota dan masyarakat, momentum kali ini bertepatan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, sekaligus dijadikan agenda tahunan, Forsilabb belum satu tahun berdiri sejak Februari sudah banyak kegiatan yg di lakukan Forsilabb,” tutur Abdul Haris.

Dirinya berharap acara ini bisa memberikan pengaruh dan manfaat yang baik untuk masyarakat dengan bakti sosial berupa pemberian paket sembako, serta untuk kejayaan Islam.

“Harapan pada kesempatan yang akan datang kami bisa lebih meningkatkan kegiatan baksos tersebut, sebagai ketua forsilabb saya berharap bahwa setiap yg kami lakukan dapat bermanfaat bagi yg lain dan sesuai semboyan Forsilabb, Bersama kita bisa, semangat Allahu Akbar,” jelasnya

Pada kesempatan maulid yg dihadiri oleh penceramah Ust Hasyim Adanan, dan Ust Fariz Al Muslimin serta hadir juga Damin Sada tokoh Jawara Bekasi ikut mendukung kegiatan positif Forsilabb.(GUN)

Be the first to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*